Rajin Memberi, Banyak menerima
Pepatah seperti ini sepertinya layak untuk di masukkan kedalam konteks peningkatan traffic di website atau blog anda. formula yang sangat sederhana yang bisa diterapkan dalam keseharian "ngenet" kita.
untuk kita yang sedang gemar bermain wilayah maya pada umumnya, dan web/blog pada khususnya, tentunya mempunyai harapan-harapan dalam membuat blog atau website tersebut. yakni mendapatkan tingkat kunjungan yang tinggi. terlepas untuk kepentingan apapun, yang jelas. angka kunjungan yang tinggi menunjukkan kelas dari website atau blog yang kita miliki. Bagi kita yang menginginkan tips-tips tersebut caranya sangat mudah hanya dengan mengetik beberapa kata kunci seperti "meningkatkan trafic" pada search engine. anda akan menemuka ratusan, bahkan mungkin ribuan artikel yang membahas tentang hal tersebut. salah satunya seperti artikel saya : Meningkatkan traffic ke blog atau website anda. Dari sekian banyak artikel sejenis yang saya baca, intisari semua artikel tersebut menurut pendapat saya salah satunya adalah, sering berkunjung ke halaman orang lain. Dalam istilah awamnya "silaturrahmi". rajin memberi, sering menerima. Dampaknya terhadap tingkat kunjungan ke halaman kita sangat positive baik untuk kita Ataupun mereka yang dikunjungi.
Nah. yang jadi bahan pertanyaan saya adalah seberapa lama traffic itu akan bertahan dan seberapa berkualitaskah setiap kunjungan tersebut?
Dunia maya pada kenyataannya tak jauh berbeda dengan kehidupan nyata. coba anda bayangkan jika hal ini disesuaikan dengan kehidupan kita sehari-hari. kita datang kerumah tetangga, lalu hanya say hello dan pergi. apa pendapat anda? memang hal ini lebih baik daripada tidak samasekali. tapi pada akhirnya anda dan tetangga tersebut cuma "cukup tau sama tau". tidak ada kepedulian disana, tidak ada keingin tahuan. sementara saya yakin anda sebenarnya berharap agar tetangga tersebut bisa jadi teman, syukur-sukur jadi sodara yang bisa membantu susah maupun senang. begitu pula dengan dunia maya. anda tentunya menginginkan orang lain berkunjung tidak hanya sebatas mampir lalu komentarkan?
oleh karena itu, berikut ini ada beberapa hal yang saya rasa perlu untuk dijadikan bahan pertimbangan untuk rekan-rekan yang ingin menjadikan kegiatan saling mengunjungi ini lebih berkualitas:
Mau Tau dengan orang lain. tidak hanya semata memasang coment dan berharap untuk mendapat kunjungan balik. saya menyarankan, alangkah baiknya sebelum memberi komentar atau link balik anda tahu dan mengerti materi yang disampaikan oleh si penulis.
berikan komen yang relefan. ini juga bisa berpengaruh terhadap diri anda sendiri. karena tidak dipungkiri, komentar yang anda tuliskan menggambarkan karakter anda.
perhatikan juga mengenai kesamaan topik dan intisari materi yang disampaikan. agar kita mendapatkan fokus yang diharapkan. jangan membabi buta.manusia senang berkomunikasi dengan orang yang memiliki kesamaan dengannya.
saya berharap, semoga aja setiap komunikasi yang terbangun bukan komunikasi yang hanya tau sama tau. tapi sama-sama mau tau. sehingga kita bisa saling membantu untuk menjadi yang lebih baik...